Kumpulan Resep Masakan Indonesia

RESEP WEDANG RONDE ISI KACANG KOMPLIT ISTIMEWA. Minuman Hangat Wedang Ronde yang satu ini terbilang sangat spesial dan rasanya enak, karena isinya yang banyak terdiri dari kacang tanah kupas yang disangrai, gula pasir, jahe, daun pandan,kolang-kaling, roti, sagu mutiara, buah lengkeng dan serai terbukti dapat menghangatkan badan dan menyehatkan tubuh dikala cuaca dingin apalagi pada saat cuaca ekstrim saat ini tiba-tiba hujan, angin dan cuaca sangatlah dingin sangat perlu minuman yang dapat menghangatkan badan, berikut resep wedang ronde isi kacang tanah yang dilengkapi dengan cara mudah bikin sendiri :

BAHAN :
  • 150 gram tepung ketan putih
  • 1/4 sendok teh garam
  • 135 ml air hangat
  • 2 tetes pewarna hijau tua
  • 2 tees pewarna cabai
BAHAN ISI :
  • 50 gram kacang tanah kupas, disangrai
  • 25 gram gula pasir
  • 1/8 sendok teh garam
SIRUP JAHE :
  • 2000 ml air
  • 400 gram jahe, dibakar, dimemarkan
  • 1 sendok teh garam
  • 4 lembar daun pandan
  • 6 batang serai, dimemarkan
BAHAN PELENGKAP :
  • 200 gram kolang-kaling, direbus, diiris
  • 3 buah roti tawar tanpa kulit, dipotong kotak
  • 25 sagu mutiara merah
  • 1 kaleng (200 gram) lengkeng, ditiriskan
CARA MEMBUAT WEDANG RONDE ISI KACANG KOMPLIT ISTIMEWA :
  1. isi, blender kacang hangat-hangat, gula pasir dan garam sampai rata. bentuk menjadi bulatan kecil-kecil. sisihkan
  2. ronde, campur tepung ketan dan garam. aduk rata. tambahkan air hangat sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis
  3. bagi adonan menjadi 3 bagian. satu bagian tambahkan pewarna merah, satu bagain tambahkan pewarna hijau dan sisanya biarkan putih. aduk rata masing-masing adonan
  4. ambil sedikit bahan ronde. pipihkan. beri isi. bentuk bulat. lekukan sampai adonan habis
  5. didihkan air. masukkan bola-bola ketan. rebus hingga mengapung. angkat dan tiriskan
  6. sirup jahe, rebus air, gula pasir, jahe , daun pandan dan serai dengan api kecil sampai mendidih dan harum.
  7. sajikan ronde bersama sirup jahe serta pelengkapnya.