Kumpulan Resep Masakan Indonesia

Tahu Schotel
Tahu Schotel

Tahu kali ini terlihat beda. Pengolahannya yang unik membuat rasanya menjadi lain. Tak ada salahnya mencoba resep ini. Selain memuaskan rasa penasaran, bukan tidak mungkin tahu ini cocok dengan selera kita.

Bahan:
  • 5 buah tahu besar ( Untuk Kulit )
  • 5 butir telur ayam
Bahan Untuk Isi:
  • 1 ikat bayam
  • 1/4 kg udang, dikupas dan ditumbuk halus
  • 1 bungkus soun, diseduh air panas dan tiriskan
  • 3 lembar daun prei , diiris halus
  • 2 sendok makan tepung terigu
  • 1 cangkir air
  • 1 sendok teh garam
Bumbu-bumbu:
  • 3 siung bawang putih, dipukul-pukul
  • 7 butir lada, dihaluskan
  • 1 sendok teh garam
Cara membuatnya :
  1. Membuat isi schotel. Panaskan mentega, tumis bawang putih.
  2. Kalau sudah harum masukkan udang dan aduk terus sampai masak.
  3. Susulkan soun dan prei, garam dan lada. Aduk terus , kalau sudah masak, kentalkan dengan terigu. Angkat dari api
  4. Potong tahu, satu tahu di jadikan tiga.
  5. Alas tahu ditumpangi isinya, di atas isi ditutupi lembar-lembar daun bayam, tutup lagi dengan tahu.
  6. Kocok telur ayam, siramkan di atasnya. Kukus kira-kira setengah jam.
  7. Kalau menyajikan, hias dengan tomat kembang.
  8. Lebih enak jika disajikan dengan saos tomat atau cabai.
Tahu Schotel , Pada: 01.31